Psikologi Warna

Hallo sahabat 🙌
Apa warna favorit kalian? Yuk simak apa arti warna favorit kalian

1. Merah

Warna merah member arti sebuah simbol keberanian, kekuatan dan energi, juga gairah untuk melakukan tindakan, serta melambangkan keberanian.

2. Biru

Warna biru umumnya memberi efek menenangkan dan diyakini mampu mengatasi insomnia, kecemasan, tekanan darah tinggi dan migraine. Didalam dunia bisnis warna biru disebut sebagai warna corporate karena hampir sebagian besar perusahaan menggunakan biru sebagai warna utamanya.

3. Kuning

Warna kuning memberi arti kehangatan, rasa bahagia dan seolah ingin menimbulkan hasrat untuk bermain. Dengan kata lain warna ini juga memgandung makna optimis, semangat dan ceria.

4. Hijau

Hijau sangat membantu seseorang yang berada dalam situasi tertekan untuk menjadi lebih mampu dalam menyeimbangkan emosi dan memudahkan keterbukaan dalam berkomunikasi. 

5. Hitam 

Hitam mempunyai arti yang melambangkan keanggunan, kemakmuran dan kecanggihan juga warna yang independent dan penuh misteri.

6. Pink

Warna ini mempresentasikan prinsip feminim dan banyak disukai oleh para wanita, auranya yang kuat memberi benak kita nuansa kelemah lembutan, peduli dan romantis.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Unsur Desain Grafis

Sejarah Desain Grafis

Prinsip-Prinsip Desain Grafis